Literasi digital media e-kebutuhan untuk anak auditory processing disorder (APD)

Authors

  • Sunah SMA Negeri 1 Ketapang

Keywords:

literasi digital, media e-kebutuhan, anak APD

Abstract

Tujuan: kegiatan literasi pada anak Auditory Processing Disorder (APD) dapat dilakukan dengan pelaksanaan pembelajaran berbasis literasi. Penelitian ini akan menjelaskan tentang bagaimana literasi digital E-Kebutuhan mampu memotivasi anak Auditory Processing Disorder (APD) dan dapat merangsang perhatian, minat dalam membaca sehingga tercipta suasana pembelajaran yang menyenangkan dan meningkatkan hasil belajar anak Auditory Processing Disorder (APD) dalam pembelajaran Ekonomi materi kebutuhan.

Metode: penelitian ini menggunakan metode deskriptif analisis dengan pendekatan kualitatif untuk menggambarkan kondisi subjek penelitian, yaitu anak dengan Auditory Processing Disorder (APD) di SMAN 1 Ketapang, tanpa menggunakan data statistik atau mengaitkan variabel lain. Tujuannya adalah untuk memahami dampak literasi digital E-Kebutuhan pada anak APD berdasarkan hasil pengamatan selama proses observasi berlangsung.

Hasil: penelitian ini dilaksanakan melalui empat tahapan dan disimpulkan dengan hasil penelitian, penggunaan media E-Kebutuhan terbukti dapat meningkatkan minat dan hasil belajar peserta didik Auditory Processing Disorder (APD). Hal ini dapat dilihat dari perilaku aktif Rozaq dalam mengikuti pembelajaran dengan menggunakan media E-Kebutuhan. Pada saat evaluasi dengan mengerjakan soal menggunakan Quizizz anak Auditory Processing Disorder (APD) berhasil memimpin dan mendapatkan nilai 100 dengan bantuan media E-Kebutuhan.

Kebaruan: pembelajaran literasi digital dapat dilakukan dengan menggunakan E-Kebutuhan yang merupakan buku elektronik pada pembelajaran Ekonomi, hal tersebut sesuai dengan karakteristik anak Auditory Processing Disorder (APD) yang merupakan pembelajar visual, sehingga diharapkan anak Auditory Processing Disorder (APD) mampu mengoperasionalkan literasi digital.

Downloads

Published

2025-06-25