PELATIHAN BUDIDAYA RUMPUT LAUT PADA MAHASISWA DALAM MENDUKUNG REGENERASI PEMBUDIDAYA RUMPUT LAUT MILENIAL DI DESA BUNGIN PERMAI KABUPATEN KONAWE SELATAN SULAWESI TENGGARA
PDF (Bahasa Indonesia)

Keywords

Pelatihan
budidaya rumput laut
milenial

Abstract

Sulawesi Tenggara (Sultra) merupakan salah satu  sentra rumput laut di Indonesia. Salah satu sentra budidaya rumput laut di Sultra adalah di  desa Bungin Permai, kabupaten Konawe Selatan. Permasalahan yang dihadapi adalah pembudidaya rumput laut yang  dominan berusia > 40 tahun. Di sisi lain, kecenderungan  jumlah pembudidaya muda/ milenial  rumput laut yang   mengalami penurunan. Untuk  mengantisipasi kebutuhan pembudidaya rumput laut milenial ke depan,  perlu dilakukan pelatihan budidaya rumput laut untuk generasi  ini. Pelatihan ini diharapkan mempersiapkan para milenial untuk mulai menjadi pembudidaya dari nol, faham tentang kebutuhan yang diperlukan dalam membudidaya rumput laut, mampu memotivasi untuk menjadi pembudidaya unggul. Dalam pelatihan ini ada 2 mitra yaitu mahasiswa sebagai pesrta utama pelatihan dan para pembudidaya yang sudah berpengalaman dalam membudidaya rumput laut (sebagai mitra pendamping di lapangan). Pelatihan ini dilaksanakan sejak bulan September-November 2023. Pelatihan ini dibagi menjadi dua tahap yaitu tahap persiapan dan tahap uji lapangan. Tahap persiapan dilaksanakan di Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK), Universitas Halu Oleo (UHO), Kendari. Tahap persiapan  mencakup persiapan peserta dalam mengikuti pelatihan, materi budidaya berbasis Standar Operasional Prosedur (SOP) termasuk  persiapan alat dan bahan yang akan digunakan pada saat pelaksanakan pelatihan di lapangan. Sebelum pemberian materi dilakukan pretest tentang pengenalan rumput laut, persiapan lokasi hingga pemanenan. materi pelatihan mencakup: persiapan alat dan bahan, persiapan lokasi budidaya, pemilihan bibit, pengikatan bibit (mencakup berat bibit dan jarak tanam antar bibit) , penanaman bibit di laut, monitoring bibit yang ditanam di laut hingga pemanenan dan pasca panen. Dari hasil pelatihan ini diperoleh adanya peningkatan pemahaman dan keterampilan signifikan terkait hasil pelatihan. Sebelum pelatihan mayoritas peserta belum memiliki pemahaman dan pengetahuan tentang rumput laut dan cara membudidayakannya secara tepat. Walaupun peserta mayoritas sudah mengenal rumput laut (79%), namun kisaran persentase yang memberi jawaban sudah tahu untuk kegiatan budidaya hanya berkisar10-28%. Setelah pelatihan, persentase pemahaman peserta para calon pembudidaya milenial meningkat menjadi 59-100%.

PDF (Bahasa Indonesia)

References

Aeni, O. N., Aslan, L. O. M., Iba, W., Patadjai, A. B., Rahim, M., & Balubi, M. (2019). Effect of different sources on growth and carrageenan yield of seaweed Kappaphycus alvarezii cultivated in Marobo Waters, Muna Regency, Southeast (SE) Sulawesi, Indonesia IOP Conf Ser Earth Environ Sci, 382 DOI 10.1088/17551315/382/1/012015

Anggadiredja, J. T., Julianto, B. S., & Aslan, L. O. M. (2022). Prosedur Operasional Peningkatan Produktivitas dan Mutu Usaha Budidaya Rumput Laut Jenis Kotoni, Sakol (Kappaphycus spp.) dan Spinosum (Eucheuma spp.). Jakarta: STP Press. 32 hal.

Armin, Aslan, L. O. M., Patadjai, A. B., Iba, W., Yusnaeni & Muskita, W. H. (2019). Grafting of Kappaphycus alvarezii seedlings using different seedling sources in Sasara Coastal Waters, Buton Utara, South East (SE) Sulawesi, Indonesia IOP Conf. Ser. Earth Environ. Sci. 370 DOI 10.1088/1755-1315/370/1/012043

Aslan, L. O. M., Patadjai, R. S., Ruslaini, Effendy, I. J., Sarita, A. H., Amina, S., Nuraeni & Armin (2019). Seasonal variation in growth and carrageenan yield of Kappaphycus alvarezii (Doty) Doty farmed using mass selection in Bungin Permai Coastal Waters, South Konawe District, Southeast (SE) Sulawesi, Indonesia IOP Conf Ser Earth Environ Sci 370 DOI 10.1088/1755-1315/370/1/012060

Aslan L. O. M., Cahyani, H., Hardianti, H., Kurnia D.P., Febriani, A., Prity, N. A., Ariskanti, Anastasia, H., Disnawati, Iba, W (2020). Field cultivation of Kappaphycus alvarezii (Doty) Doty ex Silva using tissue-cultured seedlings at Bungin Permai costal waters, South Konawe, Southeast (SE) Sulawesi: the third year of seaweed growth monitoring. IOP Conf Ser Earth Environ. Sci. 473. DOI 10.1088/1755-1315/473/1/012007

Aslan L. O. M, Iba, W., Bolu, L. R., Ingram, B. A., Gooley, G. J. & Silva, S. S. D. (2015). Mariculture in SE Sulawesi Indonesia: culture practices and the socioeconomic aspects of the major commodities. Ocean Coast. Manag. 116 44-57 https://doi.org/10.1016/ j.ocecoaman.2015.06.028

Aslan, L. O. M., Iba, W., Patadjai. A. B., Rahim, M., Febriyanti, F., Razanawati, Hafid. H., & Armin. (2019). Effect of different initial weight on growth and carrageenan yield of Kappaphycus alvarezii (Gigartinales, Rhodophyta) farmed using seeds produced from mass selection combined with tissue–cultured method IOP Conf Ser Earth Environ Sci 382 DOI 10.1088/1755-1315/382/1/012007

Aslan L. O. M, Iba, W., Patadjai, A. B., Ruslaini, & Rahim, M. (2021). A preliminary study of the effect of different seedling sources on growth of seaweed Kappaphycus alvarezii cultivated in Konawe Selatan and Bombana Regency, Southeast (SE) Sulawesi, Indonesia IOP Conf Ser Earth Environ Sci 763 DOI 10.1088/1755-1315/763/1/012018

Aslan L. O. M., Wianti, N. I., Taridala, S. A. A, Rahim, M., Ruslaini, & Sifatu, W. O. (2022). The debt trap of seaweed farmers: a case study from Bajo Community in Bungin Permai, Indonesia IOP Conf Ser Earth Environ Sci 1033 DOI 10.1088/1755-1315/1033/1/012056

BPPSDMP. (2020). Dukung Ketahanan Pangan, YESS Komitmen Lahirkan Wirausahawan Muda Pertanian.

https://bppsdmp.pertanian.go.id/blog1/post/dukung-ketahanan-pangan-yess-komitmen-lahirkan-wirausahawan-muda-pertanian diakses tanggal 1 November 2023

Embi, A. L., Aslan, L. O., M, Iba,W., Patadjai, A. B. & Sulistiani, E. (2019). The effect of initial weight of seedlings grafted from tissue cultured and local strain seedlings on growth and carrageenan content of the Red Seaweed (Kappaphycus alvarezii) using a grafting method IOP Conf. Ser. Earth Environ Sci. 370 DOI 10.1088/1755-1315/370/1/012037

Febriyanti F, Aslan L. O. M., Iba, W., Patadjai, A. B., & Nurdin, A. R. (2019) Effect of various planting distances on growth and carrageenan yield of Kappaphycus alvarezii (Doty) using seedlings produced from mass selection combined with tissue cultured method IOP Conf Ser Earth Environ Sci 278 012027 DOI 10.1088/1755-1315/278/1/012027

Rahim, M., Aslan, L. O.M., Ruslaini, Taridala, S., Wianti, N., Nikoyan, A., Budiyanto & Hafid, H. (2019). Livelihood Features of Seaweed Farming Households: A Case study from Bungin Permai Village, South Konawe, South East (SE) Sulawesi, Indonesia IOP Conf. Ser.: Earth Environ. Sci. 370 DOI 10.1088/1755-1315/370/1/012025

Rama, Aslan L. O. M., Iba, W., Rahman, A., Armin & Yusnaeni, (2018). Seaweed cultivation of micropropagated seaweed (Kappaphycus alvarezii) in Bungin Permai Coastal Waters, Tinanggea Sub-District, South Konawe Regency, Southeast Sulawesi IOP Conf. Ser. Earth Environ. Sci. 175 DOI 10.1088/1755-1315/175/1/012219

Rosmawaty, Yusriadin, Limi, M. A. (2022). Technical and Economic Productivity of Seaweed Farming Labor in South Konawe Regency, Indonesia. Aquaculture, Aquarium, Conservation & Legislation. 15(6): 2753-2762

Setiawan, F., Aslan L. O. M., Iba, W., Yusnaini, Ruslaini, Balubi, M., & Hafid, H. (2023). Growth of seaweed Kappaphycus alvarezii co-cultivated with Sargassum plagiophyllum using the long line method. IOP Conf. Ser.: Earth Environ.

Warsidah, W., & Ashari, A. M. (2022). Pelatihan Budidaya Rumput Laut Eucheuma spinosum pada Masyarakat Pesisir Pulau Lemukutan. Martabe: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat. 5(1): 315-323.