PENGEMBANGAN APLIKASI PERIZINAN SISWA DI SMKN 1 KRAGILAN DENGAN METODE WATERFALL UNTUK MENINGKATKAN KEDISIPLINAN SISWA

Authors

  • M Teguh Riyanto Program Studi Sistem Informasi, Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Terbuka
  • Unggul Utan Sufandi Program Studi Sistem Informasi, Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Terbuka

Keywords:

Aplikasi Perizinan, Sekolah, Waterfall, PHP, MySQL

Abstract

SMKN 1 Kragilan merupakan Sekolah Menengah Kejuruan yang berada di daerah Kabupaten Serang yang menggunakan kurikulum merdeka. Sekolah ini dalam proses perizinan yang diolah oleh administrasi guru piket secara manual. Perizinan adalah proses di mana izin keluar untuk tidak mengikuti Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) dikarenakan suatu hal mendesak. Pengembangan aplikasi perizinan ini dilatar belakangi oleh sistem yang masih manual rentan terjadinya pemalsuan surat dan permasalahan juga timbul karena jadwal guru piket yang berubah-ubah dan rentan hilangnya berkas data-data perizinan. Dari permasalahan tersebut diperlukan sebuah rancangan sistem informasi agar semua pihak yang terlibat dalam izin keluar siswa dapat diakses secara cepat dan tepat. Sistem ini bertujuan untuk memberikan hak dispensasi siswa guna mempermudah dalam pengelolaan data terhadap kedisiplinan siswa dan untuk memudahkan pihak sekolah dalam pendataan perizinan. Perancangan aplikasi perizinan menggunakan metode waterfall dengan tahap pengumpulan data melalui teknik wawancara dan observasi, analisis kebutuhan, desain sistem, implementasi dan pengujian sistem. Pengembangan sistem ini dibangun menggunakan framework PHP dan database MySQL untuk tampilan antar muka yang responsif diberbagai piranti. Hasil dari pengembangan ini digunakan untuk melakukan kegiatan perizinan secara realtime melalui aplikasi berbasis web dan dapat melakukan pengecekan perizinanan dan tanggapan perizinan siswa.

Downloads

Published

2024-02-12