REVIEW PENGGUNAAN MACHINE LEARNING DALAM OPTIMALISASI PENGELOLAAN SAMPAH PERKOTAAN:

STUDI LITERATUR TERKINI

Authors

  • Bagus Irawan Doktor Ilmu Lingkungan, Universitas Diponegoro, Semarang
  • Syafrudin Syafrudin Departemen Teknik Lingkungan, Universitas Diponegoro, Semarang
  • Mochamad Arief Budihardjo Departemen Teknik Lingkungan, Universitas Diponegoro, Semarang

Keywords:

pengelolaan sampah, machine learning, optimasi, studi literatur, perkotaan

Abstract

Pengelolaan sampah perkotaan merupakan isu global yang mendesak seiring dengan meningkatnya populasi dan urbanisasi. Teknologi pengelolaan sampah tradisional memiliki keterbatasan yang signifikan, sehingga diperlukan pendekatan baru yang lebih efisien dan berkelanjutan. Penggunaan teknologi machine learning dalam pengelolaan sampah perkotaan semakin mendapat perhatian karena dapat membantu dalam berbagai aspek keberlanjutan seperti pemilahan otomatis, prediksi volume sampah, dan optimasi rute pengangkutan. Penelitian ini bertujuan untuk meninjau literatur terkini mengenai penggunaan machine learning dalam pengelolaan sampah perkotaan. Tujuan utama penelitian ini adalah mengidentifikasi tren utama, metodologi yang digunakan, hasil utama, serta tantangan dan peluang yang ada. Hasil review menunjukkan bahwa machine learning menawarkan solusi inovatif dan efektif dalam pengelolaan sampah. Namun, implementasinya memerlukan data berkualitas tinggi dan infrastruktur teknologi yang memadai.

Downloads

Published

2024-08-31