668 ANALISIS DAN OPTIMALISASI PROSES BISNIS PADA PT BANK MEGA SYARIAH KANTOR CABANG PEMBANTU PALEMBANG TRANSMART
Keywords:
Business Process Improvement, Business Process Model and Notation, PT Bank Mega SyariahAbstract
Proses bisnis yang efisien menjadi salah satu faktor utama dalam meningkatkan pelayanan perbankan, terutama di PT Bank Mega Syariah KCP Palembang Transmart. Artikel ini bertujuan untuk menganalisis dan mengoptimalkan proses bisnis pada layanan tabungan, pembiayaan, dan deposito dengan menggunakan pendekatan Business Process Improvement (BPI). Analisis dilakukan untuk mengidentifikasi ketidakefisienan pada proses bisnis yang ada, seperti waktu tunggu yang lama dan ketergantungan pada langkah manual yang rentan terhadap kesalahan. Proses bisnis baru yang dirancang menggunakan standar Business Process Model and Notation (BPMN) berhasil mengurangi waktu pemrosesan secara signifikan. Hasil ini menunjukkan bahwa penerapan proses bisnis yang lebih efisien dapat meningkatkan efisiensi operasional dan kepuasan nasabah secara signifikan. Rekomendasi lebih lanjut mencakup implementasi pemantauan berkelanjutan dan peningkatan kolaborasi antar divisi untuk memastikan keberlanjutan dari hasil yang dicapai.
Downloads
Published
Conference Proceedings Volume
Section
Categories
License
Copyright (c) 2025 Prosiding Seminar Nasional Sains dan Teknologi "SainTek"

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.