PENGEMBANGAN INDUSTRI KERAJINAN ROTAN UNTUK MENINGKATKAN EKONOMI MASYARAKAT DESA MONTONG BETER
Keywords:
Pengembangan, Kerajinan rotan, Meningkatkan ekonomi masyarakatAbstract
Manusia merupakan makhluk hidup yang dikenal dengan kreatifitasnya. Salah satu yang mendorong sifat kreatif pada manusia adalah diciptakannya akal bagi manusia. Dengan akalnya, manusia mampu untuk berpikir dan menciptakan berbagai inovasi yang tidak hanya mempermudah aktivitas, tetapi juga memperindah bumi. Salah satu buah kreativitas manusia adalah produk- produk kerajinan tangan. Dalam hal ini kerajinan tangan yaitu produksi kerajinan tas. Berbagai model dari jenis bahan-bahan pembuatan tas ini berasal dari kreativitas manusia. Salah satu kerajinan tas adalah tas anyaman dari rotan. Tas anyaman dari rotan atau di sebut "ketak" dalam bahasa Sasak, memang unik dan ramah lingkungan, namun tidak ketinggalan zaman. Tas bulat rotan cocok digunakan oleh semua kalangan dan bisa menunjang penampilan menjadi lebih modis, keren dan kekinian. Tas anyaman merupakan tas yang dibuat dengan cara dianyam atau disusun dengan menggunakan bahan-bahan anyaman seperti bambu, rotan, dan sumpe. Keunikan dari tas anyaman ini terletak pada bentuk yang unik serta proses pembuatan menggunakan bahan yang di ambil langsung dari alam serta tampilan dari produk itu sendiri. Keunikan itulah yang menjadi tas anyaman ini berbeda dari yang lain. Hasil pengabdian menunjukkan bahwa dalam proses pembuatan anyaman memerlukan waktu serta ketelitian agar mendapatkan hasil yang sempurna serta didukung dari pemerintah setempat untuk memasarkan hasil kerajinan, kepada dinas terkait untuk mendapatkan bantuan pendanaan guna menyambung perekonomian masyarakat setempat. Kunci dari pengembangan dan penyempurnaan produk adalah meningkatkan kualitas, merancang dan memaksimalkan pemasaran untuk meningkatkan produksi dan kesejahteraan masyarakat.
References
Arini. D. S.(2023) Tas Rotan Bali. Buat Tampilan Menarik dan Lebih Unik
Asosiasi Industri Permebelan dan Kerajinan Indonesia (ASMIMDO). 2009 Ekspor Rotan Indonesia 2019-2006. Jakarta
Astuti, A. W., Sayudin, S., & Muharam, A. (2023). Perkembangan bisnis di era digital. Jurnal Multidisiplin Indonesia, 2(9), 2787-2792.
Departemen Kehutanan. 2009. Data Perkembangan Ekspor Hasil Hutan Indonesia 1990-2007. Pusat Data dan Informasi. Jakarta
Dewi, R. S., Wijaya, I. S., & Sugiyanti, D. F. (2022). Dampak E-Commerce Terhadap Perilaku Konsumen Dan Strategi Bisnis. Masarin, 1(2), 56-66.
Eskak, E. (2014). Kajian pengembangan mebel rotan di Sumbawa Barat. Indonesian Ministry of Industry.
Febrianti, B., Setiawati, D., & Sholahuddin, M. (2023). Analisis Swot Sebagai Strategi Pengembangan Usaha Pada Industri Rotan. Innovative: Journal Of Social Science Research, 3(3), 2856-2865. (khusus analisis SWOT ini juga bisa dimasukkan dalam upaya yang dilakukan pada kegiatan abdimas pengembangan kerajinan rotan).
Ferdiansyah. F, Nur'aida. A, Sari. P. V & Mutmainah. W. Y(2021) Pemberdayaan Masyarakat Melalui Kerajinan Rotan di Dusun Kaliwon Desa Kartayasa. Vo: I No: XIII
Haloho, Elizabeth ( 2024 ). Tantangan UMKM di Era Pemasaran Digital dan Globalisasi. SEMINAR NASIONAL MANAJEMEN AKUNTANSI UNIVERSITAS KATOLIK SANTO THOMAS MEDAN
Liana, L. (2023). Strategi Ekonomi Dalam Upaya Membangkitkan Kembali Perdagangan Rotan Di Kota Makassar. Jurnal Ekonomi dan Riset Pembangunan, 1(1), 30-36.
Lubis, N. S., & Nasution, M. I. P. (2023). Perkembangan Teknologi Informasi Dan Dampaknya Pada Masyarakat. Kohesi: Jurnal Sains dan Teknologi, 1(12), 41-50.
Nurcahyani. I. (2018) Tas Rotan Lombok Awalnya Terinspirasi Dari Kotak Perhiasan. ANTARANews Asosiasi Mebel dan Kerajinan Indonesia (AMKRI). 2014 Masalah usaha mebel dan kerajinan indonesiaindonesia. DPD AMKRI Cirebon raya
Sudiantini, D., Naiwasha, A., Izzati, A., & Rindiani, C. (2023). Penggunaan Teknologi Pada Manajemen Sumber Daya Manusia Di Dalam Era Digital Sekarang. Digital Bisnis: Jurnal Publikasi Ilmu Manajemen dan E-Commerce, 2(2), 262-269.
Tamara, Depi dkk (2023). Potensi Dan Tantangan Dalam Usaha UMKM Rotan Di Gunung Mas. Jurnal Maisyatuna Vol. 4, No. 2 April 2023