DAMPAK DURASI SCREEN TIME GADGET TERHADAP RESIKO SPEECH DELAY STUDI KASUS DI BUSTANUL ATHFAL AISYIYAH 01 BATUR BANJARNEGARA
DOI:
https://doi.org/10.33830/ting.v16i1.5021Keywords:
gadget, screen time, speech delayAbstract
Penelitian ini didasari oleh meningkatnya penggunaan gadget di kalangan anak usia dini yang berpotensi menghambat perkembangan bahasa anak. Tujuan penelitian ini yaitu : mengetahui hubungan durasi screen time gadget dengan resiko speech delay pada anak di Bustanul Athfal Aisyiyah 1 Batur, Banjarnegara . Metode yang digunakan adalah studi kasus. Teknik pengumpulan data yang digunakan meliputi observasi, wawancara, dan dokumentasi kegiatan. Hasil penelitian menunjukkan adanya korelasi antara durasi screen time yang tinggi dengan resiko speech delay. Anak yang memiliki durasi screen time lebih dari dua jam per hari cenderung memiliki resiko mengalami speech delay. Orang tua seharusnya dapat membatasi durasi screen time serta melakukan pengawasan penggunaan gadget pada anak dan meningkatkan interaksi sosial serta komunikasi verbal dengan anak.
Downloads
Published
How to Cite
Conference Proceedings Volume
Section
License
Copyright (c) 2025 Prosiding Temu Ilmiah Nasional Guru

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.