PENGARUH PERBEDAAN SPEED ATOMIZER DAN SPEED FLOWRATE SPRAY DRYER TIPE TURBIN PUMP TERHADAP KUALITAS SENSORIS SENSORIS PADA JAHE EMPRIT JUICE POWDER
Keywords:
juice powder, speed automizer, spray dryerAbstract
Tanaman jahe emprit adalah salah satu tanaman obat dan rempah yang banyak diminati baik dalam bentuk segar, kering, maupun dalam bentuk olahan, namun jahe memiliki umur simpan yang relative pendek. Oleh karena itu, proses pengeringan jahe menggunakan spray dryer menjadi salah satu cara untuk mengawetkan jahe menjadi produk setengah jadi yaitu jahe emprit juice powder agar memiliki umur simpan yang lebih lama. Proses pengeringan dengan menggunakan spray dry ini mengeringkan bahan cair dengan cara mengkontakkan butiran- butiran cairan tersebut dengan udara panas baik secara searah maupun berlawanan sehingga menghasilkan produk berupa bubuk. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mempelajari pengaruh perbedaan speed automizer dan speed flowrate dari spray dryer tipe turbin pump terhadap kualitas sensoris dan kadar air pada jahe emprit juice powder, variabel yang digunakan automizer 4000 rpm flowrate 30 rpm, automizer 6000 rpm flowrate 35 rpm, dan automizer 8000 rpm flowrate 40 rpm dengan menggunakan alat spray dryer tipe tubing pump. Pembuatan jahe emprit juice powder meliputi tiga tahap, yaitu pembuatan sari jahe, proses pengeringan dengan spray dryer, dan proses grinding. Berdasarkan hasil analisis sensoris, perlakuan perbedaan speed automizer dan flowrate berpengaruh nyata terhadap kualitas sensoris dan kadar air jahe emprit juiceĀ powder yang dihasilkan. Pemilihan perlakuan terbaik berdasarkan hasil analisis sensoris dan kadar air adalah pada produk jahe emprit juice powder dengan speed automizer 6000 rpm dan speed flowrate 35 rpm, karena memiliki tingkat kesukaan paling tinggi dibandingkan perlakuan lain dari segi warna, aroma, rasa dan penampilan keseluruhan produk. Selain itu, perlakuan 2 memiliki kadar air rata-rata 3,70%.
Downloads
Published
Conference Proceedings Volume
Section
Categories
License
Copyright (c) 2024 Prosiding Seminar Nasional Sains dan Teknologi "SainTek"
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.